Resep Kue Yang Mudah Dibuat
3 Resep Kue Lebaran Paling Favorit Yang Mudah Dibuat Resep
8 Kue - Roti Murah dan Mudah Dibuat untuk Pemula
Penulis: Manggarayu | Editor: Ria
Sebagai pemula dalam membuat kue, biasanya banyak yang tidak percaya diri karena takut gagal. Kunci dalam proses pembuatan kue adalah ketelitian. Jika anda baru pertama kali membuat kue, ada beberapa resep kue yang simpel dan minim risiko, cocok dibuat oleh pemula.
1. Pancake Pisang
Kue yang satu ini identik dengan menu sarapan. Namun siapa sangka, pancake juga bisa dikreasikan untuk segala suasana.
Bahan-bahan utamanya sangat simpel, yakni terigu, gula pasir, mentega, susu cair, pisang , baking powder, dan telur. Terlebih lagi, anda tak perlu mengeluarkan oven atau panci dandang karena kue ini cukup dibuat dengan wajan datar (frying pan). Praktis, kan?
Nah, pancake bisa sajikan dengan topping saus coklat, madu, hingga es krim. Yummy!
Coba Resep : Pancake Pisang
Baca juga: 5 Tips Membuat Pancake yang Mengembang Tebal dan Empuk
2. Crepes
Ingin kue bertekstur kriuk tapi tak perlu keluar oven? Crepesjawabannya! Dari sarapan hingga kudapan sore, kue yang juga dibuat dengan wajan ini memang sangat cocok untuk segala suasana.
Bahan utamanya tak jauh beda dari pancake, yaitu terigu, telur, gula, susu cair, margarin, dan baking powder. Kalau mau teksturnya lebih renyah, anda bisa tambahkan tepung beras dan tapioka. Tambahkan saus coklat, parutan keju, es krim, atau bahan lainnya supaya lebih mantap!
Coba Resep : Crepes Pisang Cokelat Keju
3. Donat
Siapa yang tidak suka donat? Kudapan sepanjang masa ini memang pas disajikan untuk teman ngobrol dan santai. Donat ini bisa mengembang cantik tanpa diulen selama kita punya ragi, lho.
Siapkan bahan-bahan seperti terigu, ragi instan, air hangat, telur, margarin atau minyak, dan garam-gula secukupnya.
Untuk memasaknya juga tak perlu oven, karena donat juga bisa matang dengan digoreng. Setelah ditiriskan dan dingin, tambahkan aneka topping seperti parutan keju, meses, atau kacang.
Coba Resep : Donat Jadul
4. Kue Kering
Kue kering pengolahannya lebih praktis, sebab tak butuh mengembang tinggi selayaknya cake.
Umumnya, kue kering memakai bahan-bahan sederhana seperti telur, terigu, mentega/margarin, gula, dan bahan-bahan tambahan lain sesuai resep. Bahkan, ada pula kue kering yang tak perlu oven untuk matang, lho.
Kue kering tradisional seperti telur gabus, kue garpu, dan kue tambang cukup digoreng dengan minyak panas hingga kriuk. Tapi kalau anda kekeuh ingin memanggang dalam oven seperti saya, bisa coba kue-kue simpel seperti choco chip cookies, kastengel, atau kue kacang.
Baca juga: 6 Alasan Mengapa Kue Kering Tidak Renyah
5. Prol Tape
Suka dengan kue berbahan tape? Prol tape wajib dicoba! Kue asal Jember ini bertekstur padat, tapi rasanya manis dan legit. Bahan-bahannya juga mudah didapat, yakni tape, terigu, telur, susu bubuk, susu cair, margarin, dan gula-garam secukupnya.
Langkah pembuatannya juga tak muluk-muluk nih, karena yang penting bahan-bahan tersebut tercampur rata dan kemudian dipanggang hingga matang. Sajikan sebagai teman minum teh atau kopi pastinya nikmat, ya?
Coba Resep : Prol Tape
6. Muffin
Suka dengan kue yang praktis dimakan kapanpun tanpa harus iris-iris? Coba saja buat muffin. Kue satu ini juga pakai bahan-bahan yang mudah didapat seperti terigu, baking powder, mentega/butter, gula, telur, susu, vanili bubuk, dan garam secukupnya.
Prinsip adonan muffin ini juga tak muluk-muluk seperti prol. Adonan cukup diaduk hingga rata dan tak ada tepung yang menggumpal, karena kalau terlalu bertenaga dan lama, tekstur kue akan bantat setelah matang. Simple, kan?
Coba Resep : Muffin Cokelat
7. Brownies
Siapa bilang bakers pemula tak bisa bikin brownies? Sebagai penggemar coklat, saya sudah membuktikannya sendiri! Brownies adalah kue bertekstur bantat yang super nyoklat. Dalam arti lain, langkah pembuatannya tak sebanyak kue-kue yang butuh mengembang naik.
Siapkan bahan-bahan seperti coklat masak (DCC), gula, mentega/margarin, telur, terigu, dan coklat bubuk. Campurkan semuanya secara merata sesuai resep, lalu panggang atau kukus hingga matang, deh!
Coba Resep : Brownies Panggang Klasik
8. Bolu
Kalau sudah yakin bisa bikin kue yang ngembang, awalilah dengan membuat bolu loyang. Pada dasarnya, bolu adalah jenis cake sederhana yang bisa dimodifikasi atau ditambahkan aneka rasa dan bahan.
Selain itu, bahan dasar bolu sangatlah terjangkau yakni terigu, telur, mentega, gula pasir, dan baking powder. Kurang lebih sama dengan bahan-bahan kue di atas, kan?
Dulu, saya pertama kali buat bolu rasa va
nila (dengan vanili bubuk). Setelah sukses mengembang, saya pun mulai memakai variasi rasa lain seperti bolu pandan, bolu pisang, bolu tape, hingga bolu koja yang klasik.
Coba Resep : Bolu Tape
9. Gunakan Bread Maker
Sederhananya, bread maker adalah alat pembuat roti dengan fungsi 3 in 1, yaitu menguleni, fermentasi, dan memanggang adonan sekaligus.
Anda hanya tinggal masukkan bahan-bahan sesuai resep, pilih jenis roti yang diinginkan, dan biarkan bread maker memproses segalanya hingga roti matang sempurna.
Bread Master Healthy Bread Maker (lihat di Lazada DISKON) adalah contoh bread maker berkualitas terbaik. Dengan harga yang terjangkau, bread maker ini sudah memiliki fitur program menu hingga 22 macam. Jadi, anda tinggal pilih mau bikin roti jenis apa dan dalam sekejap langsung matang. Canggih!
Wah, jadi makin semangat belajar bikin kue, ya?
Atsarina Luthfiyyah (Senior Editor)
Memiliki pengalaman pendidikan di bidang Tata Boga dan Jurnalistik. Hobi menulis, traveling dan memasak. S2 Universitas Gadjah Mada Ilmu Komunikasi
Gallery Resep Kue Yang Mudah Dibuat
38 Resep Aneka Kue Basah Modern Praktis Sederhana Cara
25 Resep Kue Basah Kekinian Enak Dan Mudah Dibuat
Resep Membuat Camilan Kue Manja
Kumpulan Aneka Resep Kue Bolu Terlengkap Dan Mudah Dibuat
15 Resep Kue Kacang Enak Dan Mudah Dibuat
25 Resep Kue Bolu Kukus Kekinian Enak Dan Mudah Dibuat
Inilah Beberapa Aneka Kue Kering Dengan Resep Yang Mudah
Resep Kue Oreo Yang Enak Lembut Dan Mudah Dibuat
Resep Kue Putu Ayu Lembut Dan Mudah Dibuat
18 Resep Kue Basah Tradisional Yang Enak Dan Mudah Dibuat
5 Resep Kue Lezat Yang Mudah Dibuat Di Rumah Untuk Camilan
25 Resep Kue Basah Kekinian Enak Dan Mudah Dibuat
8 Aneka Resep Kue Kering Coklat Enak Dan Mudah Dibuat
Resep Kue Mangkok 4 Varian Yang Mudah Dibuat Notepam
4 Resep Kue Basah Klasik Dan Modern Layak Jual Merdeka Com
Resep Kue Sarang Semut Legit Mudah Bikinnya Dan Anti Gagal
7 Resep Kue Natal Klasik Dan Cantik Yang Mudah Dibuat
5 Resep Kue Simple Yang Gak Perlu Oven Cocok Bagi Anak Kost
9 Resep Kue Basah Yang Enak Mudah Dibuat Dan Murah
5 Resep Kue Kukus Untuk Pemula Yang Mudah Dibuat
Wajib Coba 7 Kue Kering Enak Dan Praktis Yang Cukup
Belum ada Komentar untuk "Resep Kue Yang Mudah Dibuat"
Posting Komentar