Resep Telor Asin



Resep Masakan Tim Telur Asin

√ 5+ Cara Membuat Telur Asin dengan Mudah dan Praktis [+Video]

Cara Membuat Telur Asin – Perlu kalian ketahui, ternyata telur asin merupakan sebuah istilah umum untuk makanan hasil olahan telur yang diawetkan dengan cara diasinkan. Proses pengasinan telur pun dilakukan dengan cara diberikan garam yang banyak. Dengan demikian berfungsi untuk menghilangkan enzim perombak.

Pada umumnya jenis telur yang sering digunakan yaitu telut itik atau bebek, walaupun tidak menutup kemungkinan untuk telur-telur yang lainnya. Dalam pengonsumsiannya, telur asin akan dapat dikonsumsi dalam waktu 30 hari setelah pembuatan. Selain itu biasanya para nelayan juga sering membawa telur asin sebagai bekal saat pergi melaut.

Kebanyakan olahan telur asin ini dijadikan sebagai teman makan, biasanya dengan menggunakan nasi jamblang atau nasi lengko. Namun banyak juga yang mengkonsumsi telur asin tanpa menggunakan nasi, dan rasanya pun tidak kalah. Untuk proses pembuatannya pun tidak terlalu rumit, tidak perlu menggunakan banyak alat dan juga bahan yang dibutuhkan pun mudah untuk didapatkan.

Pada bab sebelumnya kita telah membahas tentang berbagai macam resep donat kentang, nah untuk kesempatan kali ini kita akan mengulas lebih dalam lagi tentang cara pembuatan telur asin dengan menggunakan bahan yang sederhana.

Cara Mengetahui Telur Asin Palsu

  1. Telur asin asli warna kuning telurnya biasanya keorenan/kemerahan. Kuning telurnya “masir”. Adapun telur asin palsu kuning telurnya pucat karena dibuat dari telur ayam biasa.
  2. Gunakan cairan pemutih . Gosoklah telur secara perlahan, jika warna terlihat kecoklatan, artinya telur asin dibuat dari telur ayam yang sudah diwarnai dengan pewarna tekstil dan penguat warna lainnya yang bukan pewarna makanan.
  3. Supaya proses pembuatan telur asin tidak memakan waktu yang lama, cukup hanya memakan waktu 1 hari saja. Penjual nakal biasanya merendam salah satu sisi ujung telur dengan cuka hingga telurnya melunak lalu disuntik air garam. Kemudian, telur ayam dicat dengan cat tembok dan diberi tepung kanji sehingga warnanya sangat menyerupai telur bebek asli dan sekaligus menghilangkan guratan guratan cat pada telur. Cara untuk mengetahuinya: usaplah permukaan telur jika agak kesat dan warnanya  agak kusam, artinya palsu.

Sebagaimana yang telah kita ketahui bahwa pada saat ini banyak sekali varian rasa telur asin dan dengan pembuatan yang unik. Pastinya kalian penasarankan dengan semua itu? hehe Tenang, agar kalian lebih jelas mengenai pembuatan telur asin tersebut, langsung saja simak penjelasannya berikut ini.

Cara Membuat Telur Asin

Untuk bab ini akan kita bahas tentang cara pembuatan telur asin yang paling sering dipraktikkan. Langsung saja simak penjelasannya berikut ini.

Cara Membuat Telur Asin dengan Abu Gosok

Alat dan Bahan yang dibutuhkan:

Untuk bahannya sama seperti membuat telur asin pada umumnya, hanya saja bedanya pada bahan adonannya yaitu menggunakan abu gosok. Kalian hanya perlu menyiapkan telur bebek, abu gosok, dan yang pasti garam. Untuk takaran adonannya garam dan abu gosok 2 : 1.  Jika abu gosok yang digunakan 2 kilogram, Kalian hanya perlu menyiapkan garam 1 kilogram.

Proses pembuatan :

  1. Cuci telur bebek dengan air hingga bersih, kalian juga bisa mencucinya dengan menggunakan kawat pencuci agar lebih bersih, namun kalian juga harus hati-hati,  jangan sampai telur tersebut retak atau pecah.
  2. Campur garam, abu gosok, dan air, aduk hingga merata dan menjadi adonan yang lembek.
  3. Telur bebek yang telah dicuci tinggal dibaluri deh dengan adonan abu gosok. Balurilah secara keseluruhan agar tingkat keasinannya juga merata.
  4. Simpan telur yang telah dibaluri abu gosok tersebut ke dalam wadah yang tertutup rapat, tunggu 9 sampai 10 hari.
  5. Setelah telur disimpan, bersihkan telur dari adonan dengan cara mengelap telur dengan kain basah, tetap harus hati-hati ya, jangan sampai retak atau pecah.
  6. Tahap selanjutnya yaitu tinggal perebusan telur asin. Rebuslah telur asin, setelah matang, matikan api dan diamkan telur di dalam rendaman air hingga air tidak lagi panas, tujuannya supaya telur bebek asin tersebut benar-benar sudah matang.
  7. Kemudian diamkan selama sekitar 30 menit.
  8. Terakhir, angkat kembali telur asin yang telah direbus tadi.

Agar lebih paham, bisa kalian simak video berikut ini:

 

Cara Membuat Telur Asin dengan Batu Bata

Cara ini memang paling sering digunakan ketika membuat telur asin. Bagi kalian yang belum tahu cara bikin telur asin dengan batu bata, silahkan langsing simak penjelasannya berikut ini.

Bahan yang dibutuhkan:

  • 200 butir telur bebek (jumlahnya bebas).
  • 2 kilogram garam dapur (sesuaikan dengan jumlah telur).
  • 5 kilogram batu bata yang sudah dihaluskan (sesuaikan dengan jumlah telur asin).

Cara pembuatannya:

Berikut cara buat telur asin dengan batu bata:

  1. Tahap pemilihan bahan. Jika kalian ingin menghasilkan telur asin yang berkualitas bagus, makan anda harus memperhatikan bahan yang digunakan. Misalkan untuk telur, kalian harus memilih jenis telur yang berkualitas dengan memperhatikan bentuk, ukuran, warna dan apakah telur tersebut busuk atau tidak. Kemudian untuk batu bata yang digunakan pun juga harus bagus, sebaiknya kalian menggunakan batu bata yang berwarna merah kemerahan. Hal ini karena untuk batu bata yang berwarna merah kehitaman akan susah untuk menyerap, sehingga garam dan air tidak akan menyatu dengan telur.
  2. Tahap pencucian. Agar nantinya hasil telur asin bagus, sebelum masuk pada tahap penggaraman kalian harus mencucinya sampai bersih. Selain itu pada proses ini juga perlu memperhatikan apakah telurnya mengapung atau tenggelam, jika telur mengapung maka telur tersebut kualitasnya tidak bagus, dan perlu disingkirkan.
  3. Tahap pembuatan adonan. Tumbuk batu bata dengan menggunakan palu hingga halus. Setelah menjadi halus tambahkan dengan garam, campur dua bahan tersebut dengan air secukupnya, namun jangan juga sampai adonan batu bata tersebut terlalu encer.
  4. Tahap penggaraman. Bungkus telur bebek dengan adonan batu bata yang telah dicampurkan dengan air dan garam tadi. Adonan pembungkus harus merata pada telur agar asinnya pun merata. Simpan telur ke dalam suatu tempat misalkan ember atau yang lainnya. Setelah itu biarkan telur dalam tempat tersebut selama beberapa hari. Jika kalian ingin telur yang asin bagus, biarkan 15 hari, namun jika ingin asin yang standar kalian cukup menunggu selama 10 hari. Proses ini sebenarnya bisa dipercepat, yaitu dengan meningkatkan tingkat kepekatan garam. Semakin banyak garam yang dicampur dalam adonan, maka semakin cepat pula proses penggaramannya.
  • Tahap pengambilan. Setelah menunggu cukup lama dan penuh kesabaran, tibalah saatnya untuk memanen telur asin. Caranya cukup mudah, yaitu tinggal kalian hilangkan adonan batu bata dari cangkang telur. Namun adonan jangan langsung kalian buang, karena masih bisa dipakai lagi. Kalian tinggal menambah adonan dengan 1 kilogram garam lagi, sebagai pengganti garam yang telah diserap telur sebelumnya. Kemudian bersihkan telur dengan menggunakan air sampai benar-benar bersih, tapi harus hati-hati jangan sampai telur retak apalagi sampai pecah.
  • Tahap perebusan telur asin. Telur asin yang sudah dibersihkan kemudian direbus dalam panci yang sudah diisi dengan air. Perhatikan ketinggian airnya,  air harus di atas permukaan telur, supaya telur tersebut cepat matang dan merata. Tunggu hingga air rebusan mendidih, setelah mendidih jangan terburu-buru untuk diangkat telurnya. Akan tetapi tunggulah kira-kira 15 sampai 30 menit sampai telur asin matang. Setelah itu barulah angkat telur tersebut dari tempat perebusan.

Baca juga : Cara membuat squishy dengan menggunakan bahan yang sederhana

Cara Membuat Telur Asing dengan Air Garam

Cara yang satu ini mungkin jarang dipakai banyak orang dalam membuat telur asin. Namun justru cara ini sangat simpel jika dibandingkan dengan yang lainnya. Langsung saja simak penjelasannya berikut ini.

Alat dan Bahan:

  • Telur bebek atau bisa juga menggunakan telur ayam.
  • Garam dapur atau garam kasar secukupnya.
  • Air
  • Wadah. Bisa berupa toples atau lainnya, yang penting bisa ditutup dengan rapat.

Baca juga : 25+ Cara menumbuhkan kumis dengan cepat dan alami

Cara pembuatan:

  • Bersihkan telur dari kotoran yang menempel dengan air lalu keringkan dengan lap bersih. Amplas permukaan telur agar pori-pori terbuka.
  • Kemudian masukkan telur ke dalam wadah yang sudah dibersihkan dengan air panas. Usahakan beri jarak 2,5 cm antara telur dan bagian atas wadah.
  • Masukkan air ke dalam panci, masak sampai mendidih menggunakan api sedang. Secara bertahap masukkan garam ke dalam air mendidih. Aduk hingga rata dan garam larut. Angkat dan biarkan dingin sesuai suhu ruang. Sebab air rendaman panas bisa membuat cangkang telur retak.
  • Saat air rendaman tersebut sudah mencapai suhu ruang, tuang ke dalam wadah yang berisi telur. Pastikan air menutupi seluruh bagian telur. Beri jarak 0,6 cm – 1,25 cm ruang kosong antara permukaan air rendaman dengan pinggiran atas wadah. Untuk mencegah telur mengambang, tempatkan plastik berisi air yang tertutup rapat di atas telur. Ini berguna menambah berat. Bisa juga menggunakan piring kecil ringan sebagai pemberat di atas telur. Lalu tutup rapat wadah tersebut.
  • Setelah itu simpan telur tersebut selama lebih kurang 12 hari. Jika ingin rasa putih telur lebih asin, berminyak dan kuningnya masir, rendamlah telur dalam air garam lebih lama. Sampai 3-6 minggu, sesuai keinginan. Bisa disimpan di ruang sejuk dan jauhkan dari cahaya matahari.
  • Setelah waktu perendaman selesai, coba lihat hasil telur asin mentah atau matang. Untuk telur mentah, pastikan kuning telur tidak mengalir. Jika masih encer, sisa telur masih perlu direndam air garam. Sedangkan untuk telur yang sudah matang, coba rebus dulu sebelum telur asin dibuka. Bagian kuning telur harus punya warna pekat, berminyak dan terasa asin. Bila merasa kurang asin, rendam kembali sisa telur.
  • Jika telur sudah memiliki rasa dan tekstur yang diinginkan, segera pindahkan dari air rendaman ke tempat yang lainnya. Cuci sampai bersih dengan air yang mengalir. Lalu keringkan dengan lap bersih dan tempatkan pada suatu wadah .
  • Telur asin siap disantap.

Kalian masih bingung? tenang, agar lebih jelas silahkan tonton video berikut ini:

Cara Membuat Telur Asin Aneka Rasa

Untuk jenis telur asin yang sedang menjadi trend saat ini adalah telur asin dengan aneka rasa seperti rasa bawang, rasa udang, rasa coklat, dll. Metode pembuatan telur asin aneka rasa juga ada beberapa jenis. Mulai dari menyuntikkan pasta kedalam telur, membungkus telur dengan pasta aneka rasa supaya rasanya meresap kedalam telur, dll. Disini akan dijelaskan cara membuat telur asin aneka rasa dengan menggunakan metode membungkus permukaan kulit telur dengan menggunakan pasta.
Bahan Dasar Untuk Membuat Telur Asin: 
  • Telur bebek 10 butir 
  • Air secukupnyaan
  • Garam krosak (kasar) 300 g am
  • Bubuk bata / abu gosok yang biasanya untuk mencuci piring : 1,5 kilogram
  • Tupperware / wadah kedap udara
  • Pasta aneka rasa sesuai selera
Cara membuat telur asin aneka rasa:
  • Cuci bersih telur bebek dengan cara menyikat perlahan permukaan telur degan amplas kertas/ sabut kelapa untuk menghilangkan kotoran di kulit telur dan membuka pori- pori telur agar dpt menyerap air garam dan pasta.
  • Campur bubuk bata/abu gosok, air, garam, dan pasta rasa sesuai selera 
  • Rendam Telur bebek ke dalam campuran diatas dan simpan telur ke dalam tupperware/wadah kedap udara.
  • Diamkan +/- 3minggu 
  • Setelah 3 minggu telur siap dipanen.
  • Cuci bersih telur sebelum direbus untuk dikonsumsi.
Aneka rasa yang bisa dicampurkan kedalam telur asin antara lain: 
  • Bawang putih —> tumbuh halus beberapa siung bawang putih 
  • Sambal pedas —-> bisa menggunakan sambal pedas botolan atau sambal pedas buatan sendiri
  • Bubuk coklat —> gunakan bubuk coklat asli dan mempunyai warna coklat yang pekat supaya aroma dan warna telur asin lebih menarik.
  • Aneka pasta —> yang biasa dipakai untuk membuat cake, seperti pasta strawberry, jeruk, pandan dan lain-lain.
  • Mentega/ margarin —> gunakan mentega / margarin yang masih baru untuk menghindari aroma tengik.
  • Udang —> gunakan udang ukuran kecil, sangrai dan haluskan

Baca juga : Cara membuat oralit dan tips saat terkena diare

Cara Membuat Telur Asin Asap

Untuk cara pembuatan telur asap ini bisa kalian simak video tutorial berikut ini:

Nah, itulah tadi beberapa cara membuat telur asin dengan berbagai metode. Cara diatas bisa saja langsung kalian praktikkan dan tunggulah hasilnya. Semoga dengan adanya artikel kali ini dapat menambah pengetahuan dan bermanfaat bagi kita semua. Terima kasih dan selamat mencoba, semoga hasilnya memuaskan. 😉

Gallery Resep Telor Asin

Resep Telur Asin Sajian Sedap Untuk Makan Siang Bersama

Ayam Crispy Telur Asin

Resep Pepes Telur Asin Yang Lezatnya Bikin Nagih

Ayo Coba Resep Saus Telur Asin Antigagal Dream Co Id

Pepes Telur Asin Dan Cara Membuat

Resep Membuat Siomay Telur Asin Hidangan Lezat Yang Banyak

Resep Mudah Bikin Ayam Saus Telur Asin Kuliner Lezat Yang

Cara Membuat Telur Asin Brebes Masir Berminyak Rumahan

Resep Cumi Goreng Saus Telur Asin Yang Gurih Renyah

Resep Ayam Saus Telur Asin Ala Sisca Soewitomo

Resep Chinese Food Perkedel Daging Dengan Telur Asin Kuning

Ide Usaha Simple Telur Asin Tanpa Abu Tanpa Batu Bata Youtube

Lagi Ngehits Ayam Goreng Saus Telur Asin Bikin Sendiri Yuk

Resep Membuat Telur Asin Yang Enak Dan Gak Bau Amis

Sontek 3 Resep Unik Dari Telur Asin Womantalk

Resep Telur Asin Homemade Praktis Resep Makanan

Tahu Saus Telur Asin

Resep Telur Asin Goreng Tepung Resepkoki Co

Resep Terbaru Telur Asin Yang Enak Dapur Ocha


Belum ada Komentar untuk "Resep Telor Asin"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel