Resep Rendang – Siapa yang tek kenal Rendang? Sebuah masakan daging yang memiliki ciri khas rasanya yang pedas dan menggunakan rempah-rempah sebagai bumbu utamanya. Ciri khas lainnya adalah selalu menggunakan santan sebagai bahan pelengkapnya.
Rendang memang sangat mudah ditemukan di rumah masakan padang di berbagai penjuru daerah di Indonesia. Meskipun demikian, kini rendang sudah diolah menjadi berbagai macam pilihan. Apa sajakah itu? Berikut adalah beberapa resep rendang dengan berbagai olahan yang bisa kamu coba dirumah.
Resep Rendang Jengkol
Resep Rendang
Bahan :
- Jengkol 250 gr
- Bawang merah 3 siung
- Bawang gputih 2 siung
- Jahe 1 ruas
- Cabai merah besar 4 buah atau sesuai selera
- Cabai rawit secukupnya
- Lengkuas 1 ruas
- Daun salam 2 helai
- 1 btg serai
- Santan cair 200 ml
- Kemiri 2 butir
- Gula, garam dan lada bubuk secukupnya
- Air dan minyak secukupnya
Langkah Membuat :
- Potong menjadi 2 bagian masing-masing jengkol dan geprek terlebih dahulu
- Bawang merah, bawang putih, jahe, lengkuas serta cabai merah diiris tipis
- Masukkan semua bahan yang diiris tadi ke dalam blender dan haluskan sampai tercampur
- Bila sudah halus, tambahkan sedikit air dan minyak kemudian haluskan lagi
- Potong serai, daun salam dan cabai rawit menjadi beberapa bagian
- Tumis bumbu yang telah diblender tadi sampai mengeluarkan bau harum
- Tambahkan pula potongan batang serai, daun salam dan cabai rawit tadi dan aduk hingga merata
- Bila sudah tercampur sempurna, tambahkan sedikit air
- Masukkan jengkol yang telah digeprek tadi dalam tumisan bumbu dan masuk hingga mendidih
- Setelah mendidih, masukkan santan tadi dan aduk hingga merata
- Pastikan rasanya terlebih dahulu dengan menambahkan gula, garam dan lada bubuk agar rasanya sesuai keinginan
- Tunggulah sampai air meresap ke jengkol atau sampai tidak menyisakan air, kemudian sajikan
Resep Rendang Ayam
Resep Rendang
Bahan yang Dibutuhkan:
- Ayam kampung 1 ekor, dipotong menjadi beberapa bagian
- Daun jeruk 6 lembar
- 3 btg serai, dimemarkan
- Asam jawa 1 sdt
- Daun kunyit 2 lembar, ditali simpul
- Bubuk kaldu secukupnya
- Lengkuas 6 cm, dimemarkan
- Minyak goreng
- Santan sesuai selera
Bumbu Halus :
- Cabai keriting 12 buah atau sesuai selera
- Cabai merah besar 5 buah, dibuang isinya
- Bawang merah 13 siung
- Bawang putih 5 siung
- 7 cabai rawit
- Merica 1/4 sdt
- Ketumbar 2 1/2 sdt
- Jahe 2 cm
- Kunyit 5 cm, dibakar terlebih dahulu
- Garam dan gula secukupnya
Cara Membuat :
- Bersihkan daging ayam dan kukus hingga tekturnya empuk dan goreng setengah matang
- Haluskan seluruh bahan bumbu halus
- Tumis bumbu halus dan sisihkan terlebih dahulu
- Rebuslah santan dengan barang serai, daun jeruk, lengkuas, asam jawa dan daun kunyit sampai mendidih
- Tambahkan bumbu halus yang sudah ditumis dalam rebusan tadi
- Masukkan pula potongan daging ayam dan aduk hingga merata
- Pastikan rasanya dengan menambahkan garam, gula dan bubuk penyedap rasa sesuai selera
- Masaklah hingga bumbunya benar-benar meresap pada daging, kemudian angkat dan sajikan
Resep Rendang Kerang
Resep Rendang
Bahan Utama :
- Daging kerang 350 gr, dicuci bersih
- 4 helai daun jeruk
- 2 helai daun kunyit
- 2 helai daun salam
- 2 btg serai, dipotong beberapa bagian dan geprek
- Air jeruk nipis 1 sdm
- Garam dan gula secukupnya
- Santan 500 ml atau sesuai selera
- Minyak goreng secukupnya
Bahan Bumbu :
- Bawang merah 8 siung
- Bawang putih 6 siung
- Cabai merah keriting 5
- 3 cabai merah besar
- 1 ruas kunyit
Cara Membuat :
- Haluskan seluruh bahan bumbu di atas
- Tuangkan air jeruk nipis tadi ke daging kerang sampai merata
- Tumis bumbu halus dan tambahkan daun jeruk, daun salam, batang serai dan daun kunyit, tunggu hingga muncul aroma harum
- Tambahkan santan, beri sedikit garam dan gula sesuai selera, masak hingga airnya menyusut, kemudian sajikan
Resep Rendang Telur
Resep Rendang
Bahan :
- 1/4 kg telur, direbus dan dikupas hingga bersih
- 1 btg serai
- 6 daun jeruk, dipotong kecil-kecil
- Kaldu ayam secukupnya
- Gula dan garam secukupnya
- Santan 60 ml
- Air 30 mk
- Minyak goreng
Bumbu :
- 5 bawang merah
- 3 bawang putih
- Cabai merah 5 buah
- 1 btr kemiri, digoreng sangrai terlebih dahulu
Langkah Membuat :
- Telur yang sudah dikupas tadi digoreng sampai warnanya berubah kecoklatan, kemudian sisihkan terlebih dahulu
- Haluskan bahan bumbu dan tumis hingga matang
- Jangan lupa tambahkan serai, daun jeruk, kaldu ayam dan garam agar lebih nikmat
- Masukkan telur dan tambahkan air, tunggu hingga mendidih kemudian tambahkan santan tadi
- Aduk hingga merata dan pastikan rasanya terlebih dahulu
- Tunggulah sampai bumbunya meresap kemudian angkat dan sajikan
Resep Rendang Kentang
Resep Rendang
Bahan :
- 1/2 kg kentang yang berukuran keci atau seukuran seperti bola ping pong, direbus setengah matang dan kupas bersih
- Santan sesuai selera
- 1 ruas daun kunyit
- Daun jeruk 3 helai
- 1 btg serai
- 1 asam jawa
- Minyak goreng
Bahan Bumbu :
- Cabai keriting merah dan cabai merah besar sesuai selera
- 6 siung bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 3 btr kemiri, dibakar sedikit
- Kunyit 2 cm
- Lengkuas sepanjang ibu jari
- Jahe 1 cm
- 1 sdt ketumbar
- Pala bubuk sedikit saja, ambil seujung sdt saja
- Garam secukupnya
Langkah Pembuatan :
- Haluskan terlebih dahulu seluruh bahan bumbu tadi dan tumis hingga harum
- Tambahkan pula daun jeruk, daun kunyit, asam jawa dan batang serai kemudian aduk hingga merata
- Masukkan santan dan aduk hingga mendidih
- Tunggulah sekitar 10-15 menit agar santan mulai menyurut, kemudian baru ditambahkan kentang tadi dan aduk hingga merata
- Masaklah hingga santan tadi mengering atau menyerap dalam kentang, kemudian sajikan
Resep Rendang Aceh
Resep Rendang
Bahan yang Dibutuhkan :
- Daging sapi 250 gr, dicuci bersih dan dipotong-potong sesuai selera
- 100 gr cabai yang sudah dihaluskan
- 4 btr kemiri
- 3 bawang putih
- 4 bawang merah
- Santan encer sesuai selera, sekitar 1,5-2 liter
- Santan kental 600 ml
- Cengkeh 3 buah
- Kayu manis secukupnya
- Adas manis 1 potong kecil
- 1 btg serai
- Garam dan gula secukupnya
- Minyak goreng untuk menumis
Bahan Bumbu :
- Jahe dan kunyit masing-masing 2 cm
- Jinten 1/4 sdt
- Ketumbar 1/2 sdt
- Lada putih 10 butir
- Lengkuas 2 cm
- Daun jeruk 2 helai
Langkah Membuat :
- Iris tipis bawang merah dan bawang putih
- Haluskan semua bahan bumbu di atas
- Campurkan 1 sdm cabai halus ke dalam daging dan aduk hingga merata
- Tumis terlebih dahulu irisan bawang merah dan putih, kemudian masukkan daging yang sudah dilumuri dengan cabai halus tadi
- Tambahkan 1 liter santan encer, masak hingga mendidih dan tunggu hingga santan tinggal setengah
- Masukkan sisa bahan lain seperti cengkeh, kayu manis, adas manis, serai, gula dan garam secukupnya kemudian aduk hingga merata
- Tambahkan lagi 1 liter santan ecer sisanya, aduk dan tunggu sampai tinggal 1/4 dan masukkan 1/2 liter santan kental
- Masaklah hingga mendidih, jangan lupa diaduk hingga benar-benar meresap
- Jika daging sudah empuk, boleh diangkat dan sajikan
- Apabila daging dirasa belum empuk, boleh tambahkan air secukupnya hingga daging mulai melunak dan sajikan
Resep Rendang Asli Padang
Resep Rendang
Bahan yang Dibutuhkan :
- Daging sapi 1 kg
- Santan kental 1 kg yang diambil dari 3 buah kelapa tua
- Air secukupnya
- 2 btg serai
- 2 lembar daun kunyit
- 5 lembar daun jeruk
- Asam kandas 2 buah
- Cengkeh 5 buah
- Kayu manis 2 cm
- Garam secukupnya
Bumbu :
- Cabai merah 20 buah atau sesuai selera
- Bawang merah 20 siung
- Bawang putih 6 siung
- Jahe 2 cm
- Lengkuas 2 cm
- Ketumbar 1 sdt
Cara Membuat :
- Bersihkan terlebih dahulu daging sapinya, kemudian potong sesuai keinginan, boleh kecil-kecil, besar atau sedang
- Tumbuk bahan bumbu halus sampai teksturnya lembut
- Siapkan wajan, beri sedikit minyak dan tumis hasil bumbu halus tadi
- Tambahkan santan, air dan daging sapi dan aduk secara teratur agar santannya tidak pecah
- Jangan lupa tambahkan serai, daun kunyit, asam kandis, daun jeruk dan garam secukupnya
- Koreksi rasanya sampai benar-benar pas
- Tetap aduk dan tunggulah sampai airnya menyusut atau daging sapinya berubah warna menjadi kecoklatan
- Tambahkan pula kayu manis dan cengkeh agar tambah sedap
- Aduk terus sampai benar-benar mengering, kemudian hidangkan
Resep Rendang Ati Ampela
Resep Rendang
Bahan Utama :
- Ati ampela ayam 500 gr
- Santan sebanyak 750 ml
- Minyak goreng secukupnya
- 1 sdt air perasan jeruk nipis
- Daun kunyit 1 helai
- 1 btg serai, diambil bagian putihnya saja dan digeprek
- Asam kandis 1 buah
Bahan Bumbu :
- 12 siung bawang merah
- Cabai merah besar 7 buah
- Bawang putih 5 siung
- Kunyit 4 cm
- Jahe 2 cm
- Garam dan gula secukupnya
- 1 sdt ketumbar, disangrai terlebih dahulu
- 1 sdt merica bubuk
Langkah Penyajian :
- Gunakan air perasan jeruk nipis tadi untuk melumuri hati ampela terlebih dahulu
- Tambahkan pula sedikit garam dan minyak goreng, kemudian diamkan sekitar 30 menit
- Siapkan wajan dan goreng hati ampela sampai benar-benar matang, sisihkan terlebih dahulu
- Rebuslah santan beserta dengan bahan bumbu yang telah dihaluskan, daun kunyit dan serai hingga mendidih, jangan lupa untuk tetap mengaduknya
- Masukkan hati ampela yang telah digoreng tadi dalam rebusan, tambahkan pula asam kandis
- Tunggulah sampai mendidih, minyaknya keluar dan airnya menyusut
- Apabila sudah mendidih, angkat dan sajikan
Resep Rendang Bebek
Resep Rendang
Bahan-bahan :
- 1 ekor bebek
- Daun jeruk 2 lembar
- Daun salam 2 lembar
- 2 lt santan
- 2 btg serai digeprek
- Daun kunyit 1 lembar
- 1 sdm garam atau secukupnya
- Asam kandis 2 buah
Bahan Bumbu :
- 10 cabai merah
- 15 bawang merah
- 7 bawang putih
- Kemiri 5 buah
- Jahe 3 cm
- Lengkuas 2 cm
- 1 sdm bubuk tumbar
Cara Membuat :
- Bersihkan bebek dan potong menjadi beberapa bagian
- Sementara itu, rebuslah santan tadi, kemudian masukkan bumbu halus tadi dan aduk hingga mendidih
- Tambahkan pula daun salam, serai, daun jeruk dan daun kunyit
- Masukkan potongan daging bebek dan tunggulah hingga warnanya mulai berubah
- Tunggulah sampai sedikit mengental, kemudian tambahkan garam dan asam kandis, aduk terus jangan sampai santannya pecah
- Apabila sudah mendidih, kecilkan apinya dan tunggulah hingga airnya berminyak
- Ketika menunggu, tetap aduk secara berkala agar bumbunya meresap sempurna
- Jika dirasa sudah berminyak, matikan api kemudian sajikan
Resep Rendang Belut
Resep Rendang
Bahan yang Dibutuhkan :
- Belut 1 kg
- Santan 2 liter
- Ombu-ombu 100 gr
- Garam esuckupnya
- Daun salam 3 lembar
- Daun jeruk 3 lembar
- 2 btg serai
- Asam kandis 3 butir
- Bawang merah 10 siung, diiris tipis
- Minyak goreng secukupnya
Bahan Bumbu :
- Cabai merah keriting 150 gr
- 2 cm jahe, lengkuas dan kunyit
- Ketumbar 50 gr
- Kemiri 3 butir
- 3 siung bawang putih
Cara Membuat :
- Cucilah belut sampai bersih, kemudian pangganglah belut sampai warnanya berubah kecoklatan atau kering
- Potong belut tadi menjadi beberapa bagian
- Haluskan seluruh bahan bumbu
- Buatlah ombu-ombu terlebih dahulu, caranya cukup mudah, tinggal menggoreng kelapa parutan sampai warnanya berubah menjadi kecoklakan kemudian tumbuk hingga minyaknya keluar dan sisihkan
- Tumislah irisan bawang merah bersama dengan bumbu halus
- Tambahkan pula daun salam, daun jeruk, batang serai dan asam kandis hingga tercium aroma harumnya
- Aduk hingga merata, lalu masukkan santan dan ombu-ombu yang telah dibuat tadi, aduk hingga mendidih dan tercampur sempurna
- Tunggulah hingga santannya menyusut, kemudian masukkan potongan belut tadi
- Tetap aduk hingga santannya tinggal sedikit, boleh sampai benar-benar kering
- Jika dirasa sudah pas, angkat dan sajikan
Resep Rendang Cumi
Resep Rendang
Bahan :
- Cumi basah sekitar 500 gr
- Santan yang diambil dari 1 buah kelapa
- 1 btg serai, diikat silang dan digeprek
- 3 helai daun salam
- 5 helai daun jeruk
- 3 buah asam kandis
- 1 sdm air perasan jeruk nipis
Bahan Bumbu :
- 7 buah cabai merah besar
- 5 cabai rawit atau sesuai selera
- 6 siung bawang merah
- 4 siung bawang putih
- Lengkuas, jahe dan kunyit 2 cm
- 1/2 sdm bubuk ketumbar
- Garam dan gula secukupnya
Langkah Membuat :
- Bersihkan cumi dan potong menjadi beberapa bagian, tambahkan air perasan jeruk nipis, ratakan dan diamkan terlebih dahulu sekitar 15 menit
- Sementara itu, masaklah santan dengan bahan bumbu yang telah dihaluskan
- Tambahkan pula daun salam, daun jeruk, asam kandis dan sedikit perasan air jeruk nipis
- Aduk dan tunggulah sampai mengental dan sedikit berminyak
- Masukkan potongan cumi tadi dan tunggu hingga minyaknya bertambah banyak, biasanya proses ini membutuhkan waktu kurang lebih 1 jam
- Jika dirasa sudah cukup, boleh langsung diangkat dan sajikan
Resep Rendang Ceker
Resep Rendang
Bahan :
- ½ Kg ceker ayam
- ½ liter santan
- Kelapa parut 200 gr, digoreng sangrai
- Minyak goreng secukupnya
Bahan Bumbu :
- 5 bawang putih
- 6 bawang merah
- Kemiri 4 butir
- Kunyit 2 ruas
- Jahe 1 ruas
- Lengkuas 1 cm, digeprek
- Batang serai 1, digeprek
- 4 helai daun salam
- 1 helai daun kunyit
- Ketumbar 1 sdm, digoreng sangrai dulu
- Merica ½ sdt
- 2 batang kayu manis
- Gula merah, garam dan bubuk penyedap secukupnya
Cara Membuat :
- Cuci bersih ceker ayam, kemudian rebus sebentar dan tiriskan terlebih dahulu
- Tumbuk bawang putih, bawang merah, kunyit, ketumbar, jahe, kemiri dan merica hingga halus
- Haluskan kelapa yang sudah digoreng tadi sampai mengeluarkan minyak dan teksturnya halus, sisihkan
- Tumislah bumbu yang telah ditumbuk tadi dengan batang serai, lengkuas, daun salam, kayu manis dan daun kunyit, aduk hingga merata
- Masukkan ceker ayam yang sudah direbus tadi beserta dengan santannya
- Aduk terus, usahakan santan tidak pecah dan tambahkan pula gula merah, garam dan bubuk penyedap rasa sesuai selera
- Tunggulah hingga santan menyusut sambil tetap diaduk secara berkala
- Jika air sudah tinggal sedikit atau sudah mengering, tambahkan kelapa tadi dan aduk hingga merata, kemudian sajikan
Resep Rendang Gori
Resep Rendang
Bahan yang Dibutuhkan :
- 300 gr gori atau nangka muda, potong sesuai selera, usahakan sama semua
- 100 gr kacang merah, direndam terlebih dahulu hingga merekah
- 1 sdm ketumbar bubuk
- Garam dan minyak secukupnya
- 1 sdt bubuk kunyit
- Air secukupnya
- 3 btg serai
- 6 helai daun jeruk
- 1 lembar daun kunyit
- Santan kental sedang 700 ml
- Tetelan sapi 100 gr
- 100 ml santan kental
Bumbu Halus :
- 12 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- Jahe 3 cm
- Lengkuas 5 cm
- Kemiri 5 butir
- Cabai merah 4 buah, dibelah 2 dan dihilangkan bijinya, kemudian diiris halus
Bahan Tambahan :
- 1 sdm ketumbar bubuk
- 1 sdt cabai bubuk atau sesuai selera
- 1/2 sdt kunyit bubuk
- 1/2 sdt merica bubuk
Langkah Membuat :
- Rebuslah terlebih dahulu gori dengan air, kacang merah, garam, 1 sdm ketumbar bubuk, garam secukupnya dan kunyit bubuk 1 sdt hingga gorinya berubah warna atau empuk, kemudian tiriskan
- Siapkan wajan, kemudian gorenglah gori tadi hingga warnanya berubah dan sisihkan
- Tumis bahan bumbu halus tadi, tambahkan daun jeruk, kunyit dan serai hingga halus
- Masukkan daging tetelan sapi dan santan setengah kental tadi dan aduk hingga merata
- Campur terlebih dahulu bahan tambahan dalam wadah kecil, kemudian masukkan dalam tumisan tadi
- Tambahkan garam, santan kental dan aduk hingga mendidih
- Setelah benar-benar mendidih, masukkan gori, kacang merah dan cabai
- Tunggulah sampai bumbu mulai surut atau menyerap, kemudian angkat dan sajikan
Resep Rendang Daun Singkong
Resep Rendang
Bahan :
- 1/4 kg daging sapi, direbus terlebih dahulu hingga lunak
- Daun singkong 1 ikat, rebus setengah matang
- Daun salam dan daun jeruk 2 lembar
- 1 btg serai digeprek
- 1 ruas laos digeprek
- Santan 2 gelas
- Garam dan gula secukupnya
Bumbu Halus :
- 4 siung bawang putih
- 6 siung bawang merah
- Cabai merah 2 buah, bijinya dihilangkan
- Kemiri 4 buah
- Ketumbar 1 sdt
- Jintan bubuk 1/4 sdt
- 1/4 pala utuh atau 1/2 sdt pala bubuk
- Kunyit 1 ruas
- Minyak secukupnya
Langkah Membuat :
- Tumis bahan bumbu yang sudah dihaluskan tadi
- Jangan lupa tambahkan daun jeruk, daun salam, serai, laos hingga matang
- Rebus kembali daging sapi, sisakan sekitar 1 gelas untuk kaldu, kemudian masukkan bumbu tumisan tadi
- Tambahkan pula daun pisang yang sudah dipotong, aduk hingga merata dan tunggu sampai benar-benar matang
- Pada saat menunggu, masukkan pula santan, gula dan garam secukupnya dan tunggu hingga mendidih
- Tunggulah sampai airnya menyerap ke daging, boleh sampai tidak bersisa atau bersisa sesuai selera kemudian sajikan
Resep Rendang Entok
Resep Rendang
Bahan :
- Bebek 800 gr, dipotong sesuai selera
- 600 ml santan encer
- Kelapa parut 100 gr, digoreng sangrai kemudian dihaluskan sampai minyaknya keluar
Bahan Bumbu :
- Bawang putih 5 siung
- Bawang merah 10 siung
- Cabai merah keriting 8 buah atau sesuai selera
- Cabai merah besar 3 buah
- Kunyit 2 cm, dibakar terlebih dahulu
- 4 btr kemiri, digoreng sangrai terlebih dahulu
- 2 cm jahe yang dibakar
Bumbu Tambahan :
- 1/2 sdt asam jawa, dicampur air sekitar 2-3 sdm
- Daun kunyit 2 lembar, dibuat simpul
- 2 btg serai, ambil bagian putihnya saja kemudian digeprek
- 3 cm lengkuas, digeprek
- 2 asam kandis
Cara Membuat :
- Bersihkan terlebih dahulu bebek tadi, kemudian baluri dengan larutan air asam jawa dan tunggulah sampai 15 menit agar bau amisnya menghilang
- Haluskan bahan bumbu tadi dan tumis terlebih dahulu
- Masukkan potongan daging bebek yang sudah dilumuri asam jawa, aduk hingga merata
- Tambahkan pula santan, daun kunyit, batang serai, asam kandis dan lengkuas
- Pertahankan dengan api kecil dan aduk secara berkala hingga kuahnya mengental
- Tunggu sampai kuahnya menyusut, kemudian tambahkan kelapa yang sudah disangai dan haluskan tadi
- Masak lagi hingga matang dan bumbunya meresap
- Jika dirasa sudah matang, angkat dan sajikan
Resep Rendang Babat
Resep Rendang
Bahan yang Dibutuhkan:
- Babat 1 kg
- Santan kental dan encer secukupnya, ambil dari 1 buah kelapa saja
- 4 helai daun jeruk
- 1 helai daun kunyit, dipotong menjadi beberapa bagian
- 2 btg serai, digeprek
- 2 sdm minyak kelapa goreng
- Minyak secukupnya
- Gula dan garam secukupnya
Bahan Bumbu:
- 10 siung bawang merah
- 6 siung bawang putih
- Cabai merah 200 gr
- Cabai merah keriting 5 buah, dibuang bijinya
- 5 btr kemiri
- 1/2 sdt jinten
- 1 sdt bubuk ketumbar
- Kunyit 2 cm
- Jahe 1 cm
Cara Membuat:
- Bersihkan babat, kemudian rebus hingga tekturnya empuk dan potong menjadi beberapa bagian
- Tumbuk seluruh bumbu halus dan tumis hingga mengeluarkan bau harum
- Tambahkan pula daun jeruk, daun kunyit dan serai didalamnya
- Masukkan santan kental dan encer serta kelapa parut yang digoreng tadi, aduk hingga merata sampai mendidih diatas api sedang
- Setelah mendidih, masukkan potongan babat tadi bersama dengan gula, garam dan tunggu sampai minyaknya keluar atau berubah warnanya menjadi kecoklatan
- Koreksi rasanya terlebih dahulu, apabila sudah sesuai dan airnya sudah surut, angkat dan sajikan
Resep Rendang Hati Ayam
Resep Rendang
Bahan:
- Hati ayam 8 potong
- Asam jawa 1 ruas
- Santan kental dari 1/2 buah kelapa
- 1 helai daun salam
- 4 helai daun jeruk, buang bagian tulang daun
- 1 batang serai, digeprek
- 1 helai daun kunyit, dibuat simpul
- 4 btr cengkeh
- Kayu manis 2 cm
- Biji pala 1/4, dimemarkan
- Kelapa parut 100 gr, digoreng sangrai hingga warnanya berubah kecoklatan
Bumbu Halus:
- 5 bawang merah
- 2 bawang putih
- Cabai merah besar sesuai selera, bijinya dihilangkan
- 15 cabai merah keriting
- 2 cm jahe dan lengkuas
Langkah Membuat:
- Cuci bersih hati ayam, kemudian rebus dengan asam jawa sampai empuk dan bau amisnya hilang, tidak perlu dipotong-potong
- Tumbuk seluruh bumbu halus, kemudian tumis bersama dengan santan dan aduk hingga merata
- Tambahkan pula daun jeruk, batang serai, daun kunyit dan daun salam hingga mendidih dan mengeluarkan minyak
- Masukkan hati ayam yang sudah direbus tadi bersama dengan kayu manis, biji pala dan cengkeh, kemudian aduk lagi hingga merata
- Gunakan api sedang untuk seluruh proses diatas, tunggulah sampai santan mengental kemudian masukkan kelapa yang sudah disangrai dan aduk hingga tercampur sempurna
- Jika air mulai menyurut, gunakan api kecil sampai asat atau sesuai selera kemudian angkat dan sajikan
Resep Rendang Ikan Tongkol
Resep Rendang
Bahan:
- 1/2 kg ikan tongkol, bersihkan dan potong menjadi 3 bagian
- Santan kental 400 ml
- Air matang 100 ml
- Bubuk penyedap rasa secukupnya
- Lengkuas 2 cm
- 2 helai daun kunyit
- 4 helai daun jeruk
- Minyak secukupnya
- Asam kandis 2 buah
Bahan Bumbu Halus:
- 8 siung bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 5 cabai merah besar
Cara Membuat:
- Tumbuk halus seluruh bahan bumbu, tumis bersama dengan asam kandis dan lengkuas, tunggu hingga harum
- Tambahkan ikan tongkol yang sudah dipotong-potong tadi, aduk hingga merata dan warananya berubah
- Masukkan air dan aduk hingga setengah matang
- Tuangkan santan kental tadi bersama dengan bubuk penyedap rasa, daun jeruk, daun kunyit
- Aduk hingga merata dan bumbunya menjadi kental
- Pastikan rasanya terlebih dahulu, jika sudah angkat dan sajikan
Resep Rendang Ikan Tuna
Resep Rendang
Bahan Utama:
- 1/2 kg ikan tuna
- 3 helai daun jeruk
- 1 btg serai
- 1 bawang merah, diiris tipis
- Santan kental 400 ml
- Garam
- Jeruk nipis secukupnya
Bumbu Halus:
- Cabai kering 10 buah
- Cabai kecil 5 buah
- 6 bawang merah
- 3 bawang putih
- Jahe dan kunyit 1 cm
- Lengkuas 3 cm
- 2 btr kemiri
Langkah Membuat:
- Cuci tuna hingga bersih, potong menjadi beberapa bagian, tambahkan air perasan jeruk nipis dan garam, kemudian goreng setengah matan
- Siapkan wajan dan minyak, kemudian tumis irisan bawang merah bersama dengan batang serai dan daun jeruk
- Tumislah hingga mengeluarkan aroma harum, tambahkan bumbu yang sudah dihaluskan tadi
- Aduk hingga merata, tunggu sekitar 5 menit dan masukkan ikan tuna tadi bersama dengan santan kental
- Aduk hingga merata, tambahkan pula garam dan gula sesuai selera, masaklah hingga benar-benar matang
- Jika sudah matang dan rasanya pas, angkat kemudian sajikan
Itulah beberapa rekomendasi resep rendang yang bisa kamu coba sesuai dengan selera ya. Mulailah mencoba resep yang dirasa paling mudah dan bahannya mudah dicari. Selamat berkarya !
Boleh copy paste, tapi jangan lupa cantumkan sumber. Terimakasih
Resep Rendang
Belum ada Komentar untuk "Resep Rendang Telur"
Posting Komentar