Resep Terong Crispy
Masak Terong Crispy Dan Capcay Goreng Buat Sahur Nanti Yuk
Resep Terong Goreng Crispy

Resep Terong Goreng Crispy. Terong ungu atau dalam bahasa latinnya “Solanum melongena” adalah tumbuhan penghasil buah yang dijadikan sayur-sayuran. Berasal dari India dan Srilanka. Dan telah menjadi salah satu kekayaan hasil bumi di Indonesia. Bukanlah hal sulit mencari terong ungun, cukup pergi kepasar-pasar tradisional anda sudah pasti dapat menemukannya dengan mudah. Buah sayuran ini biasa dijadikan bahan olahan sayur, biasa diolah menjadi rebusan.
Banyak khasiat dari terong yang satu ini antara lain, menyehatkan jantung, membantu kinerja otak, menurunkan berat badan, melancarkan pencernaan, menurunkan kadar gula darah hingga mencerahkan kulit. Namun demikian, bukanlah manfaat terong ungu yang akan RKT bahas dalam artikel ini. Melainkan, kita akan membahas mengenai salah satu variasi olahan makanan yang menggunakan bahan dasar terong ungu, Terong Goreng Crispy.
Selain menjadi bahan olahan sayur layaknya yang umum di lakukan ibu-ibu di dapur cantiknya. Terong ungu jika digoreng menggunakan tepung juga nikmat untuk dijadikan lauk makan atau sekedar sebagai salah satu camilan/kudapan menemani saat santai bersama keluarga. Cara pembuatannyapun cukup mudah karena termasuk dalam gorengan sederhana atau dalam bahasa kerennya Deep Fried sederhana Yuk! kita bedah Resep Terong Goreng Crispy dari bahan dan cara pembuatannya.
Bahan-bahan
- 2 buah terong ungu
- 2 butir telur
- 1,5sdt kaldu atau penyedap rasa
- 1,5 sdt lada
- 1,5 sdt garam
- 2 siung bawang putih, haluskan
- 100 gram tepung beras
- 100 ml air
- 100 gram tepung roti
- minyak untuk menggoreng
Cara membuat
- Potong terong ungu berbetuk bulat sedikit menyerong, potong kira-kira setebal 1/2cm – 1 cm. Cuci dan tiriskan.
- Kocok telur ditambah kaldu, lada garam dan bawang putih. Kocok hingga rata.
- Campurkan dan aduk rata tepung beras dengan air sebagai adonan celup. Sementara sisihkan tepung roti pada wadah terpisah.
- Ambil potongan terong. Celupkan kedalam adonan tepung beras satu persatu.
- Lalu celupkan dalam kocokan telur dan pindah serta baluri ke wadah yang diisi tepung roti.
- Dan terakhir goreng pada minyak yang telah dipanaskan. Lakukan hingga semua potongan terong habis.
- Balik-balik terong dalam penggorengan hinggam matang kedua sisinya berwarna coklat keemasan. Angkat dan hidangkan.
Terong Goreng Crispy siap bertugas memanjakan sidah keluarga anda. Nikmati teronggoreng ini dengan cocolan semisal saus tomat, saus sambal atau agar lebih keren lagi menggunakan mayonaise. Lengkapi juga dengan minuman hangat agar momen santai anda semakin lengkap. Cara lain untuk mendapatkan rasa yang lebih, dapat pula digunakan tepung goreng siap saji yang ada dipasaran. Namun, itu semua tergantung pada selera anda dan keluarga. Pada sebagian orang tidak suka menggunakan bumbu siap saji dengan berbagai alasan.Selamat Mencoba Resep Terong Goreng Crispy yang kami bagikan untuk Anda!
baca juga: Resep Ayam Gulung Saus Keju
Gallery Resep Terong Crispy
Resep Terong Krispi Sambal Bawang Enak Pedas Bikin Nagih
3 Resep Cara Membuat Terong Balado Bumbu Spesial
Terong Ungu Crispy Mudah Murah Nikmat Kakikoki
Resep Terong Udang Crispy Cabe Garam By Indah Aii Dapur Kreasi
Resep Terong Crispy Sajiku Dapur Umami
Resep Terong Crispy Oleh Rozalia Mayasari Cookpad
Yuk Coba Resep Terong Dadu Crispy Yang Lezat Ini
Resep Terong Goreng Crispy Renyah Dan Enak Dimanz Hatta Di
Terong Crispy Cabe Isi Ayam Sayur
Resep Cara Membuat Terong Goreng Krispi Crispy Eggplant
Resep Terong Crispy Lauk Makan Siang Yang Krenyes Dan
Resep Terong Crispy Balado Oleh Dininurhasanah Cookpad
Resep Terong Crispy Enak Gurih Basong
Resep Terong Crispy Cabe Garam Modern Id
Resep Terong Krispy Debm Bahan Diet Enak Bahagia
Resep Terong Crispy Oleh Sonia Stephanie Cookpad
17 Resep Terong Balado Spesial Dari Berbagai Daerah Rekomended
Resep Terong Balado Crispy Thegorbalsla
Resep Terong Goreng Tepung Crispy Keajaibanalam Com
Resep Terong Goreng Tepung Enak Crispy Aktual Trend
Terong Crispy Saus Asam Manis Kenali Manfaat Si Terong Ungu
Resep Terong Crispy Saus Manis Pedas By Febe Lidia Dapur
Resep Terong Crispy Geprek Oleh Siva Alesha Kitchen Cookpad
Belum ada Komentar untuk "Resep Terong Crispy"
Posting Komentar