Resep Ayam Goreng Krispi
Yuk Buat Ayam Goreng Crispy Pedas Yang Lagi Tren
Resep Ayam Goreng Krispi Renyah

Resepmasakans.com– Daging ayam merupakan salah satu bahan dasar olahan makanan yang bisa disulap ke dalam beragam kuliner lezat dan menggugah selera.
Salah satu olahan daging ayam yang paling banyak penggemarnya adalah ayam goreng krispi. Bagaimana sih cara membuat ayam goreng krispi yang renyah dan gurih seperti KFC?
Di bawah ini ada tips rahasia resep ayam goreng krispi terbaik yang rekomendasi banget untuk dicoba. Mudah membuatnya dan dijamin kriuk di mulut.
Resep Membuat Ayam Goreng Krispi yang Baik dan Benar
Siapa sih yang tidak suka dengan ayam goreng krispi? Bagi para pecinta daging ayam pasti sangat menyukai resep ayam yang satu ini. Teksturnya yang renyah dan rasanya yang gurih memberikan sensasi tersendiri bagi para pecintanya. Makanan yang satu ini memang sangat mudah dijumpai dimanapun.
Wajar saja, karena memang penggemar ayam goreng krispi menyebar dan merata ke segala tempat. Apakah Anda termasuk salah satunya? Jika iya, bagaimana jika membuat ayam goreng krispi sendiri di rumah? Kayaknya seru dan kualitasnya bisa Anda jamin sendiri. Ide bagus gak tuh? Tapi bagaimana ya cara membuatnya?
Tenang, caranya mudah banget dengan mengikuti petunjuk resep ayam goreng di bawah ini.
- Gunakan Daging Ayam Berkualitas Daging ayam sebagai bahan dasarnya tentunya harus tepat dalam memilihnya. Gunakan daging ayam yang masih segar agar rasanya juga semakin enak. Apalagi jika untuk konsumsi pribadi, kualitas rasa pastinya menjadi tujuan utama Anda kan? Karena Anda sendiri yang akan mengkonsumsinya, tingkat kebersihannya juga bisa Anda jaga sendiri. Pilihlah daging ayam terbaik yang segar agar tekstur dan rasanya maksimal.
- Cara Membuat Adonan Ketika ingin membuat ayam goreng krispi, pendukung yang paling utama selain kualitas ayamnya adalah adonan tepungnya. Nah, bagaimana sih caranya membuat adonan tepung agar menghasilkan ayam goreng krispi yang enak, renyah dan gurih layaknya yang biasa dijumpai di Restoran KFC? Resep ayam goreng krispi memiliki dua adonan tepung, yang pertama adonan basah dan kemudian dimasukkan ke adonan kering. Perlu Anda perhatikan, dalam membuat adonan basah tidak perlu menggunakan telur. Telur justru akan membuat tekstur ayam menjadi lembek dan kurang krispi. Kesalahan ini menjadi kesalahan banyak orang yang belum mengetahuinya, menyangka bahwa mencampurkan telur ke dalam adonan basah untuk membuat ayam goreng krispi akan membuat hasil yang lebih renyah.Untuk hasil maksimal Anda bisa menggunakan air es atau air biasa saja. Tips selanjutnya, silahkan Anda menambahkan baking powder pada adonan basah. Jangan lupa juga tambahkan tepung maizena agar hasilnya semakin renyah. Jadi pada adonan basah ini terdiri dari tepung terigu, air es, tepung maizena dan juga sedikit baking powder. Eits, perbandingannya juga harus tepat ya antara tepung terigu dan tepung maizenanya. Untuk adonan kering sebaiknya menggunakan perbandingan 8:2 antara tepung terigu dengan tepung maizenanya. Jangan terlalu kebanyakan menambahkan tepung maizena pada adonan kering, nanti hasilnya akan kurang baik dan jauh dari ekspektasi Anda.
- Teknik Membalurkan Ayam Pada Tepung Setelah tahu bagaimana cara membuat adonan tepung, langkah selanjutnya untuk membuat resep ayam goreng krispi yang enak dan renyah adalah mengetahui teknik membalurkan tepung pada ayam yang baik dan benar. Sebelum membalut daging ayam menggunakan adonan yang telah Anda siapkan, terlebih dahulu ayam dicuci bersih dan dipotong sesuai ukuran yang Anda inginkan. Setelah itu, bumbui potongan daging ayam dengan garam dan merica secukupnya dan diamkan selama kurang lebih 30 menit. Hal ini akan membuat rasanya meresap hingga ke bagian terdalam daging ayam. Setelah 30 menit berlalu, Anda bisa memulai untuk mencelupkannya ke dalam adonan basah kemudian dilanjutkan memasukkannya ke dalam adonan kering. Ketika membaluri ayam dengan adonan kering, Anda harus meremas-remas ayam dengan ujung jari supaya tepung benar-benar menjadi krispi dan kriuk. Tahap inilah yang akan menentukan seberapa kriting tepung nantinya. Anda membalur daging ayam dengan tepung kering ini satu per satu jangan terlalu banyak sekaligus. Setelah ayam terbalur sempurna dengan adonan kering sebaiknya Anda langsung menggorengnya. Jangan membiarkannya dulu dan menundanya dalam waktu yang cukup lama karena tepung yang sudah keriting nanti akan hancur lagi.
- Cara Menggoreng Setelah ayam terbalur sempurna dengan adonan tepung kering, langkah yang terakhir dalam membuat resep ayam goreng krispi renyah adalah tahap penggorengan. Panaskan minyak dan tunggu sampai mendidih. Setelah mendidih masukkan ayam satu per satu. Sebelum memasukan ayam ke dalam minyak, tepuk-tepuk dua potong ayam satu sama lain agar sisa tepung yang tidak menempel dapat terlepas dan hasilnya nanti akan lebih cantik dan rapi. Goreng ayam dalam minyak yang banyak, semua ayam harus terendam dengan minyak agar matang sempurna dan warnanya juga merata. Ketika menggoreng, hindari terlalu sering membolak-balik ayam, hal ini akan merusak bentuk tepung keritingnya yang renyah. Gunakan api kecil atau api sedang dalam menggorengnya.
Setelah warnanya sudah berubah agak kecoklatan dan aroma harumnya mulai tercium itu tandanya ayam goreng krispi sudah matang dan siap untuk diangkat. Angkat dan tiriskan, biarkan sejenak hingga minyak yang menempel hilang. Ayam goreng krispi siap dihidangkan!
Tips Menikmati Ayam Goreng Krispi
Bagaimana? Mudah bukan mempraktikan resep ayam goreng krispi ini? Setelah matang dan siap disantap. Ayam goreng krispi yang renyah didapat dari penggunaan air es dan juga baking powder pada tahap pembuatan adonan tepung basahnya. Tepung yang keriting didapat dari teknik yang benar pada saat pembaluran dengan adonan kering dan peremasan menggunakan ujung jari.
Dalam keadaan masih hangat, ayam goreng krispi sangat lezat dinikmati dengan nasi putih yang hangat juga. Jangan lupa tambahkan sambal tomat atau sambal kosek agar sensasi kelezatan semakin nyata.
O iya, selain cocok dinikmati bersama sambal, bagi Anda pecinta sayur juga bisa menyantapnya bersama lalapan seperti mentimun, daun kemangi, selada, tomat dan sebagainya. Soal rasa, tidak perlu ditanyakan lagi. Dijamin menggoyang lidah dan bikin Anda ketagihan!
Peluang Membuka Usaha Ayam Goreng Krispi
Ayam goreng krispi disukai oleh segala usia, mulai dari anak-anak, remaja hingga orang dewasa. Sehingga membuka usaha ini memiliki peluang yang cukup besar. Bahannya mudah didapat, mudah cara pembuatan dan banyak peminatnya.
Jika Anda sudah mahir dalam membuatnya, kesempatan membuka usaha ayam goreng krispi semakin terbuka lebar. Anda juga mudah dalam menentukan tempat yang akan menjadi markas penjualan. Aromanya yang lezat saat digoreng akan mengundang para calon konsumen Anda. So, bagi Anda yang memiliki jiwa usaha, memilih usaha ini tampaknya menjadi pilihan yang cukup layak diperhitungkan.
Itulah resep ayam goreng krispi renyah dan gurih yang boleh banget Anda coba di rumah. Jangan mengaku tidak bisa memasak dulu kalau belum mencobanya. Caranya sangat gampang dan mudah dan sepertinya bisa dilakukan oleh siapa saja. Dijamin pasangan Anda akan semakin cinta deh dengan suguhan ayam goreng krispi renyah buatan Anda.
Gallery Resep Ayam Goreng Krispi
Nggak Melulu Ayam Inilah Resep Singkong Goreng Crispy Ala
Resep Ayam Goreng Crispy Fur Android Apk Herunterladen
Resep Ayam Goreng Crispy Yang Gurih Dan Renyah Tanpa Takaran
Resep Ayam Goreng Crispy Masakan Yang Membuat Hati Riang Gembira
Resep Ayam Goreng Crispy Tanpa Tepung Bumbu Instan Yukepo Com
Resep Ayam Goreng Tepung Kribo Renyah Tahan Lama Aseli
Menggulung Untung Dari Bisnis Ayam Goreng Tepung
Ayam Goreng Tepung Renyah Keeprecipes Your Universal
Resep Ayam Goreng Crispy Ala Kfc Enak Nih Untuk Buka Puasa
Resep Dan Cara Membuat Ayam Goreng Tepung Crispy
Resep Ayam Goreng Kriuk Dapur Umami
Resep Ayam Goreng Tepung Crispy Slice Oleh Noven Andromeda
Resep Ayam Goreng Kfc Sederhana Super Kriuk Dapur Ocha
7 Resep Cara Membuat Ayam Goreng Kreatif Lezat Tokopedia
Resep Ayam Goreng Krispi Terasi Yang Rasanya Nendang
Resep Ayam Krispi Ala Kentucky Sasa
Resep Ayam Goreng Crispy Enak Resep Masakan 4
Belum ada Komentar untuk "Resep Ayam Goreng Krispi"
Posting Komentar