Resep Mie Aceh Kuah



25 Resep Mie Aceh Kuah Enak Dan Sederhana Cookpad

Resep Membuat Mie Aceh Pedas Kuah Spesial

posted on: August 18, 2019

Resep Membuat Mie Aceh Pedas Kuah Spesial Aceh tidak hanya dikenal karena kebudayaanya saja, tetapi juga karena banyaknya objek wisata yang bisa anda ikuti. Mengelilingi kota aceh tidak lengkap rasanya jika tidak mencicipi juga kuliner khas daerah serambi mekah ini.  Selain kopinya tentu tidak salah jika anda juga menikmati mie aceh yang sudah tersohor itu.  Berbeda dengan mie lainya, mie aceh cenderung memiliki ukuran yang lebih besar dan tidak terlalu kenyal.  Mie aceh juga kuat akan rasa bumbu serta rempahnya yang bercampur dengan berbagai toping pilihan dan menjadi satu kesatuan yang betul-betul enak dan lezat.

Bahan dasar mie aceh adalah mie kuning, dengan tambahkan dengan bahan-bahan lain berupa irisan daging, kuah kaldu serta bahan-bahan lainya. Kali ini kami sudah Resep Membuat Mie Aceh Pedas Kuah Spesial yang bisa mengobati rasa penasaran anda.  Resep mie aceh ini sangat-sangat mudah untuk dibuat, apalagi pemilihan toping dan bumbu juga sangat lengkap sehingga sajian ini bisa menjadi sajian spesial yang bisa menggugah selera makan anda dan keluarga.  Resep ini cukup mudah dengan proses pembuatan yang juga cukup singkat.  Jadi selamat berkreasi ya.

Baca juga : Resep Cara Membuat Lamien Ayam Panggang Sedap Mantap

Bahan yang dibutuhkan :

  • Air kaldu sapi sebanyak 750 ml
  • Mie kuning sebanyak 400 gram
  • Daging kambing atau sapi sebanyak 150 gram, potong dadu kecil
  • Udang segar sebanyak 150 gram, bersihkan
  • Kol sebanyak 100 gram, iris panjang tipis
  • Toge sebanyak 60 gram
  • Bawang putih sebanyak 4 siung, iris tipis
  • Bawang merah sebanyak 3 butir, iris tipis
  • Minyak goreng sebanyak 3 sdm
  • Kecap manis sebanyak 2 sdm
  • Garam halus sebanyak 2 sdt
  • Penyedap rasa sebanyak 1 sdt
  • Tomat merah sebanyak 1 buah, iris panjang
  • Cuka masak putih sebanyak 1 sd
  • Daun bawang sebanyak 1 batang, potong tipis
  • Daun seledri sebanyak ½ batang cincang halus

Bumbu halus :

  • Cabe merah sebanyak 5 buah
  • Bawang merah sebanyak 2 butir
  • Kepulaga sebanyak 4 butir
  • Bawang putih sebanyak 2 siung
  • Jari kunyit sebanyak 2 ruas
  • Merica bubuk sebanyak 1 sdt
  • Jinten sebanyak 1 sdt, sangrai

Bahan pelengkap :

  • Bawang merah goreng secukupnya
  • Timun segar secukupnya
  • Acar cabai rawit secukupnya
  • Emping melinjo goreng secukupnya

Cara Membuat  Mie Aceh :

  1. Mula-mula kita siapkan terlebih dahulu wajan bersih kemudian masukan sedikit minyak goreng ke dalamnya. Jerang di atas kompor dengan api sedang sampai minyak panas dan siap untuk digunakan.
  2. Tambahkan bahan bawang-bawangan yaitu bawang puih ke dalamnya. Tumis dan aduk-aduk ampai bawang matang dan harum.
  3. Masukan daging sapi yang duha kita iris tips memanjang tadi ke dalamnya. Masak terus sambil diaduk-aduk hingga daging berubah warna dan matang.
  4. Tambahkan potongan tomat serta udang ke dalam tumisan kemudian aduk-aduk hingga bahan-bahan menjadi matang datang.
  5. Tuangkan kuah kaldu sapi tadi lalu masak hingga kuah mendidih.
  6. Tambahan cuka putih, daun seledri, daun bawang, bahan penyedap rasa serta garam. Aduk-adu dan cicipi rasa agar sesuai dengan lidah anda.
  7. Masukan bahan sayuran lain yaitu irisan kol serta tauge, aduk-aduk kembali.
  8. Tambahkan mie kuning, kecilkan api kemudian masak kembali sambil diaduk-aduk hingga menyatu.
  9. Terakhir masukan kecap manis, aduk kembali dan masak hingga kuah agak menyusut dan kering matikan api dan hidangkan mie aceh ke dalam piring saji.
  10. Sajikan dengan bahan-bahan pelengkap yaitu bawang goreng , potongan timun, acar serta emping melinjo dan aceh istimewa siap untuk menggoyang lidah anda. jangan lupa sajian mie aceh ini selagi hangat agar cita rasanya maksimal dan mie tidak mengembang.

Baca juga : Resep Membuat Martabak Mie Telur Lezat Spesial

Rasa mie aceh ini sudah sangat kaya dengan bumbu dan dijamin mulut anda akan penuh dengan remah yang begitu menguar.  Selain bahan toping atau isian berupa daging, anda juga bisa mengganti bahan-bahan seperti udang, cincangan ayam, telur, potongan sosis atau bakso.  Bahkan jika anda suka pedas anda bisa menambahkan cabai rawit serta cabai merah yang giling bersama bumbu halus lainya.  Selamat mencoba.

Blogger dan penulis yang suka dunia masak memasak terutama masakan khas nusantara indonesia

Gallery Resep Mie Aceh Kuah

Mie Aceh Bang Jaly Bintaro Lengkap Menu Terbaru Jam

Cara Membuat Mie Aceh Goreng Dan Kuah Sendiri Di Rumah

Mie Aceh Goreng

Aneka Resep Mie Aceh For Android Apk Download

Resep Mie Aceh Goreng Kambing Bergaya Restoran Untuk Sajian Akhir Pekan

Resep Mie Aceh Goreng Ayam Enak Menu Sarapan Kesukaan Siisi

Mie Rebus Medan Mie Kocok Bikinramadhanberkesan

Resep Mie Aceh Spesial Resepkoki Co

Mencoba Resep Mie Aceh Yang Kaya Rempah Asli Dinimon Com

20 Resep Mie Goreng Spesial Enak Dan Mudah Dibuat

Resep Mie Aceh Lifestyle Fimela Com

Langkah Penting Cara Membuat Mie Aceh Yang Lezat Dan Enak

Mie Aceh Tumis Tempe Orek Telur Puyuh Untuk Makan Siang

Resep Mie Kuah Aceh 2019 Harianindo Com

Mie Aceh Wikipedia

Resep Mie Goreng

Resep Mie Aceh Kuah Praktis Dapur Kreasi

Ini Resep Mie Aceh Yang Menggugah Selera Gonews Co

Rumoh Mie Aceh Mie Goreng Basah Dan Mie Goreng Kuah Sama

Resep Mie Aceh Goreng Enak Bumbu Rempah Dan Cara Membuatnya

Resep Mie Aceh Bumbu Rempah Yang Enak Banget Gingsul Com

Mie Aceh Steemit

Anda Suka Mie Pedas 5 Resep Mie Aceh Ini Dijamin Cocok

Cara Membuat Mie Celor 26 Ilir Palembang Resep Mie Terbaru

Resep Mie Aceh Kuah Sederhana Oleh Anita Hafsari Rufaidah

Pedas Mantap Mie Aceh Berempah Yang Enak Untuk Makan Siang

Resep Mie Aceh Kuah Asli Yang Mesti Anda Coba


Belum ada Komentar untuk "Resep Mie Aceh Kuah"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel